Juventus akan menghadapi Real Madrid di pertandingan final Liga Champions.

Jakarta – Juventus akan menghadapi Real Madrid di pertandingan final Liga Champions. Bianconeri diminta bisa memanfaatkan peluang di laga yang dinilai istimewa itu.

Di Stadion Millennium, Cardiff, Minggu (4/6/2017) dinihari WIB, Juventus akan meladeni Madrid untuk memperebutkan ‘Si Kuping Besar’. Final kali ini merupakan musim 1997/1998.

Dalam pertandingan terakhir itu, Madrid berhasil mengalahkan Juventus dengan skor tipis 1-0. Predrag Mijatovic menjadi penentu kemenangan tim ibukota Spanyol itu.

Penggawa Juve, Dani Alves, sadar betul pentingnya final Liga Champions ini untuk tim asal kota Turin itu. Mereka berhasrat besar untuk menang, apalagi sudah lebih dari dua dasawarsa tak menjadi juara kompetisi kasta tertinggi antarklub Eropa.

“Pertandingan seperti ini memang istimewa terlebih lagi untuk Juventus karena klub sudah tak memenangi trofi selama 21 tahun dan karena terakhir kali mereka berhadapan dengan final, Real menang,” kata Alves di situs resmi Juventus.

“Akan ada banyak pemain hebat di lapangan dan mereka akan mementaskan pertunjukan yang akan disaksikan oleh seluruh dunia. Kami mempunyai keuntungan untuk menjadi bagian dari itu dan kami harus bisa memanfaatkan kesempatan, tanpa memikirkan lawan kami,” imbuhnya.

 

 

 

sumber : detik.com

You May Also Like

More From Author