WartaBHINEKA.com – Jakarta, Hasil undian menempatkan Juventus yang merupakan juara Serie A musim lalu berada dalam satu grup dengan tim raksasa Inggris, Manchester United di Grup H. Selain kedua tim itu, Grup H juga dihuni Valencia, dan Young Boys.
Drawing tersebut melibatkan 26 tim yang mendapat tiket lolos otomatis ke babak penyisihan grup, sementara enam lainnya diraih dari para pemenang fase play-off.
Hasil undian menempatkan Juventus yang merupakan juara Serie A musim lalu berada dalam satu grup dengan tim raksasa Inggris, Manchester United di Grup H. Selain kedua tim itu, Grup H juga dihuni Valencia, dan Young Boys.
Pertemuan Juventus melawan Manchester United akan menjadi reuni bagi Cristiano Ronaldo. Bomber berusia 33 tahun yang diboyong dengan transfer 100 juta euro dari Real Madrid akan bertemu kembali dengan klub yang membesarkan namanya.
Matchday pertama babak penyisihan grup akan digelar 18-19 September 2018, sementara matchday pamungkas berlangsung 11-12 Desember 2018, atau lima hari sebelum undian babak 16 besar dilakukan.
Grup A Grup B
Barcelona | Atletico Madrid |
Tottenham Hotspur | Borussia Dortmund |
PSV Eindhoven | AS Monaco |
Inter Milan | Club Brugge |
Grup C Grup D
Paris Saint Germain | Lokomotiv Moskva |
Napoli | FC Porto |
Liverpool | FC Schalke 04 |
Crvena Zvezda | Galatasaray |
Grup E Grup F
Bayern Muenchen | Manchester City |
S.L Benfica | Shakhtar Donetsk |
Ajax | Olympique Lyon |
AEK | Hoffenheim |
Grup G Grup H
Real Madrid | Juventus |
AS Roma | Manchester United |
CSKA Moskva | Valencia FC |
Victoria Plzen | BSC Young Boy |