Jakarta, WartaBHINEKA – Dalam rangka menyambut Hari Hidrografi Sedunia, Pushidrosal TNI Angkatan Laut bekerjasama dengan Artha Graha Peduli dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menggelar karya bakti dan bakti sosial penanaman terumbu karang di Pulau Pari, Kepulauan Seribu selama dua hari, (25-27 Agustus 2017).
“Sebagai upaya pelestarian trumbu karang, LIPI bersama masyarakat telah membangun area perlindungan laut (APL) yang berada di sisi bagian selatan kepulauan seribu yang kondisinya masih memperhatinkan, nantinya tempat ini akan dijadikan sebagai area konservasi, “ ungkap peneliti terumbu karang LIPI, Rikoh Manogar, Senin (28/8/2017).
Sementara itu Yusuf Laporosy tim penyelam Artha Graha Peduli Pengamanan mengatakan, sangat terhormat dapat menjadi bagian pada penanaman terumbu karang di Kepulauan Seribu. “Kegiatan ini diharapkan dapat menyelamatkan biota laut yang ada di sini” ungkap Yusuf.
Kegiatan ini mendapat apresiasi besar dari Laksamana Muda TNI Harjo yang menyatakan, penyelamatan terumbu karang merupakan upaya TNI Angakatan Laut membantu program pemerintah dalam melestarikan trumbu karang.
“Selain melaksanakan tugas pokok TNI AL, Pusat Hirografi dan Oseanografi TNI Angkatan Laut (PUSHIDROSAL) memiliki tuntutan untuk melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP), salah satu wujud nyata nya adalah melaksanakan karya bakti dan bakti sosial di Pulau Jawa, Kepulauan Seribu, seperti yang sedang kita lakukan sekarang ini”, ungkapnya.
Adapun kegiatan sosial lainnya meliputi pengobatan umum gratis, perawatan gigi, sunatan massal, pembagian sembako kepada lansia dan anak yatim, serta bantuan alat – alat olah raga kepada remaja bahari.